Memasuki akhir tahun, biasanya beberapa orang memiliki resolusi penghujung tahun yang ingin direalisasikan. Salah satunya adalah mengganti ponsel lama dengan keluaran terbaru yang lebih canggih dan berkualitas. Melihat pasaran teknologi yang makin bersaing, tak ada salahnya jika kita mengintip beberapa tipe smartphone berkualitas. Tentunya dengan membandingkan beberapa harga hp Samsung yang bisa dijadikan sebagai referensi dan bahan pertimbangan untuk memilih ponsel terbaru.
Brand Samsung sendiri sudah mulai dikenal masyarakat beberapa tahun lalu. Produsen asal Korea Selatan ini memang terbilang sukse melakukan branding produk di Indonesia. Melalui beberapa serial drama Korea yang ditampilkan di televisi, tak sedikit orang yang ingin tergoda memiliki ponsel serupa aktris maupun aktor Korea. Alhasil, angka penjualan produk Samsung sendiri meningkat dari tahun ke tahun, terutama untuk smartphone berbasis Android yang terlihat stylish dan nyaman digunakan.
Sebagai produsen yang aktif, Samsung kerap melakukan pembaharuan pada produk yang dirilis. Tak salah bila akhirnya hal ini berpengaruh pada harga hp Samsung yang dibandrol di pasaran dalam negeri. Hal ini tentunya tidak berpengaruh cukup signifikan di kalangan pecinta gadget, terutama mereka yang melihat dari sisi kualitas. Walaupun tak bisa dibilang ponsel berharga murah, Samsung tetaplah menawarkan spesifikasi ponsel premium yang sulit ditandingi oleh brand serupa lainnya.
Perubahan signifikan
Belakangan waktu Samsung merilis produk terbarunya, yakni Samsung Galaxy Note 5. Satu lagi ponsel berbasis tablet atau phablet dengan ukuran 5.7 inchi dari pabrikan raksasa asal negeri ginseng. Satu hal yang cukup berbeda dari seri ini sebenarnya adalah RAM yang digunakan pada ponsel. Pada seri sebelumnya, mungkin Anda hanya dikagetkan dengan RAM berukuran 3 GB di Galaxy Note 4. Tetapi pada Galaxy Note 5, pengguna gadget akan dimanjakan dengan ukuran RAM yang lebih besar.
Hal lainnya yang cukup berbeda dari seri sebelumnya adalah bandrol harga untuk phablet ini. Layaknya smartphone keluaran Samsung lainnya, seri ini memang termasuk paling mahal. Hingga berita perilisan diturunkan, kabarnya phablet ini dibandrol dengan harga hp Samsung yang cukup fantastis. Beberapa artikel menyebutkan bahwa Galaxy Note 5 dibandrol di kisaran harga 13 jutaan di pasaran. Desain ponsel ini terbilang sangat menarik, sebab terlihat kontras warna pada bagian samping dan depan phablet.
Dapur pacu galaxy note 5
Beralih pada dapur pacu phablet, Samsung Galaxy Note 5 ini nyatanya mengusung chipset asli besutan Samsung. Exynos, chipset yang diketahui juga ditanamkan pada seri Samsung Galaxy S5 Neo. Dengan teknologi terbaru, Exynos 7 Octa pada phablet ini dilengkapi oleh procesor yang mumpuni. Setidaknya ada 2 jenis processor dengan empat inti core yang digunakan oleh Samsung, yakni Quad Core 1.5 GHz Cortex A53 dan Quad Core 2.1 GHz Cortex A57.
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, dapur pacu ini semakin dipercepat dengan RAM berukuran 4 GB. Ini merupakan hasil upgrade dari seri sebelumnya yang hanya menggunakan RAM berukuran 3 GB. Sedangkan dari sisi platform atau sistem operasinya sendiri, Samsung Galaxy Note 5 telah menggunakan Android Lollipop. Platform ini merupakan sistem operasi terbaru dengan sederet kecanggihan yang bisa dirasakan oleh para penggunanya. Bisa dibilang phablet ini sangat jauh dari kesan hang yang kerap dialami oleh para pengguna smartphone. Kemampuan yang luar biasa dari phablet inipun akan membuat siapapun terkagum-kagum saat menjalankan berbagai aplikasi dan fitur.